Ketua TP-PKK Kabupaten Solok Terima Penghargaan di HARGANAS KE XXIV

By Tim Penggerak PKK Kab Solok 17 Des 2018, 09:50:52 WIB Kegiatan

Arosuka, Katua TP-PKK Kabupaten Solok Ny. Hj. Desnadevi, SH merasa puas dengan kerja kader PKK di Nagari, pasalnya, sosialisasi yang kian gencar disuarakan kini membuahkan hasil. Meraih peringkat III  di peringatan Hari Keluarga Nasional yang ke XXIV dalam kategori perilaku hidup sehat. Walaupun masih kurang

puas dengan hasil yang diperoleh, namun raut bahagia tidak dapat disembunyikan oleh Ny. Desnadevi. “terimakasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Solok, atas partisipasinya dalam menyukseskan kegiatan pemerintah, dalam berprilaku hidup sehat,”ujarnya.   

Harganas ke XXIV ini,bertujuan untuk Membangkitkan Keluarga Indonesia Membangun Keluarga Kecil Bahagia Sejahtera. Hal ini disampaikan dalam sambutan kepala BKKBN pusat Dr. Surya Chandra Surapaty. M.ph. Ph.d. Hal ini dirasa perlu disuarakan guna peningkatan taraf hidup bangsa dan kita awali dari perbaikan taraf hidup keluarga.

Baca Lainnya :

kegiatan yang berlansung selama tiga hari ini dimulai dari tanggal 13Juli sampai 15 Juli 2017di Stadion sumpah pemuda Lampung sakti. Diramaikan dengan 175 stan pameran dari Kementrian, Perwakilan BKKBN, Pemerintah Daerah, PKK dan Dekranasda Provinsi Se-Indonesia. Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan  seperti aksi GenRe (Generasi Berencana), seminar, olahraga/jalan sehat, bakti sosial, pameran dan gelar dagang dengan melibatkan Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga(UP2K), Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera (UPPKS), Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten dan Kota se-Provinsi Lampung, pasar rakyat, festival kuliner, dan pagelaran seni budaya.

Sumber : http://setda.solokkab.go.id/index.php/using-joomla/extensions/components/content-component/article-categories/170-ketua-tp-pkk-kabupaten-solok-terima-penghargaan-di-harganas-ke-xxiv




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment